gThumb
GThumb | |||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Tipe | penampil gambar dan image organizer (en) | ||||||||||
Versi pertama | 2001 | ||||||||||
Versi stabil | |||||||||||
Genre | Image viewer | ||||||||||
Lisensi | GNU General Public License | ||||||||||
Bagian dari | The GNOME Project (en) | ||||||||||
| |||||||||||
| |||||||||||
gThumb merupakan aplikasi picture viewer yang akan menampilkan thumbnail dari gambar-gambar di dalam direktori.[1] Pengguna dapat memiliki untuk melihat gambar tersebut dengan sangat detail. Bahkan, data non visual dari gambar juga bisa dilihat dengan detail.[1] Selain dapat menampilkan, gThumb juga dapat melakukan aksi seperti rotasi, konversi, dan lain sebagainya. Apabila diinginkan, gThumb juga dapat digunakan untuk membuat web album dan menulis gambar-gambar yang diinginkan ke CD Writer.[1]
Kelebihan dari aplikasi ini selain sfitur-fitur yang datang bersamanya adalah antarmuka penggunanya yang sangat baik dan kestabilan yang patut dipuji.[1] Antarmuka penggunanya sederhana dan sangat mudah dipahami, selain itu gThumb juga dapat mengingat direktori terakhir yang dikunjungi serta gThumb sangat baik dalam menangani gambar-gambar yang berukuran sangat besar dan mamiliki dokumentasi yang lengkap.[1]
Keterbatasan dari aplikasi ini hampir tidak ada. Satu hal yang terasa cukup menggangu berangkali adalah waktu tunggu yang sedikit lama.[1]
Fitur - fitur
[sunting | sunting sumber]Fitur - fitur gThumb digunakan sebagai:[2]
- Image Viewer
- Image Browser
- Menjelajah hard disk dengan menampilkan thumbnail dari berkas gambar.
- Secara otomatis memperbarui konten folder.
- Menyalin, memindahkan, menghapus gambar dan folder.
- Bookmarks folder dan katalog.
- Image Organizer
- Image Editor
- Menggaanti gambar hue (rona), saturasi, terang, kontras dan menyesuaikan warna.
- Skala dan memutar gambar.
- Menyimpan gambar dalam format berikut: JPEG, PNG, TIFF, TGA.
- Advanced Tool
- Impor foto dari kamera digital.
- Slide Shows.
- Mengatur gambar sebagai latar belakang Desktop.
- Membuat gambar indeks.
- Membuat web album.
- Mengkonversi format gambar.
- Mengubah gambar tanggal dan waktu.
- JPEG lossless transformasi.
- Menemukan duplikat gambar.
- Menyalin gambar ke CD / DVD.
- Penuh dokumentasinya.
Lihat pula
[sunting | sunting sumber]Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b c d e f http://www.infolinux.web.id Diarsipkan 2019-01-18 di Wayback Machine. (2005), Mengisi Liburan dengan Linux[pranala nonaktif permanen], halaman 35-36. Diakses pada 30 Mei 2010.
- ^ Gnome.org, Fitur gThumb Diarsipkan 2012-04-12 di Wayback Machine.. Diakses pada 01 Juni 2010.
Pranala luar
[sunting | sunting sumber]- Unduh gThumb Diarsipkan 2022-12-26 di Wayback Machine.