Kota Bandung
6°54′12.9″S 107°36′59.3″E / 6.903583°S 107.616472°E
Kota Bandung | |
---|---|
Transkripsi bahasa daerah | |
• Aksara Sunda | ᮊᮧᮒ ᮘᮔ᮪ᮓᮥᮀ |
Julukan:
| |
Motto: Gemah ripah wibawa mukti (Sunda) Tenteram, makmur, berlimpah, menyenangkan | |
Koordinat: 6°54′08″S 107°37′08″E / 6.9021856°S 107.6187558°E | |
Negara | Indonesia |
Provinsi | Jawa Barat |
Tanggal berdiri | 25 September 1810 |
Jumlah satuan pemerintahan | Daftar
|
Pemerintahan | |
• Wali Kota | A. Koswara (Pj.) |
• Wakil Wali Kota | Lowong |
• Sekretaris Daerah | Dharmawan (Pj.) |
• Ketua DPRD | Asep Mulyadi |
Luas | |
• Total | 167,31 km2 (64,60 sq mi) |
Peringkat | 48 |
Ketinggian | 768 m (2,520 ft) |
Populasi | |
• Total | 2.569.107 |
• Kepadatan | 15,000/km2 (40,000/sq mi) |
Demografi | |
• Agama | |
• Bahasa | Indonesia, Sunda |
• IPM | 83,29 (2023) sangat tinggi[3] |
Zona waktu | UTC+07:00 (WIB) |
Kode pos | |
Kode BPS | |
Kode area telepon | +62 22 |
Pelat kendaraan | D xxxx |
Kode Kemendagri | 32.73 |
Kode SNI 7657:2023 | BDG |
DAU | Rp 1.776.235.910.000,- (2020) |
Semboyan daerah | Bermartabat (Bersih, makmur, taat, dan bersahabat) |
Flora resmi | Anggrek bulan |
Fauna resmi | Hylobates moloch |
Situs web | bandung |
Kota Bandung (bahasa Sunda: ᮊᮧᮒ ᮘᮔ᮪ᮓᮥᮀ ⓘ) adalah sebuah kota sekaligus menjadi ibu kota provinsi di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Kota Bandung juga merupakan kota terbesar ketiga di Indonesia, setelah Jakarta[a] dan Kota Surabaya. Kota ini menjadi kota terpadat kedua di Indonesia setelah Jakarta[b] dengan kepadatan mencapai 15.051 jiwa/km2. Terletak 141 km di sebelah tenggara Jakarta, 363 km di sebelah barat laut Kota Semarang, 400 km di sebelah barat Kota Yogyakarta, 675 km (lewat Kota Semarang) & 765 km (lewat Kota Yogyakarta) di sebelah barat Kota Surabaya. Kota Bandung merupakan kota terbesar di bagian selatan Pulau Jawa. Pada akhir tahun 2023, jumlah penduduk Kota Bandung sebanyak 2.569.107 orang.[1][2] Kota Bandung merupakan kota terbesar di Provinsi Jawa Barat tanpa menyertakan kota penyangga[c].
Kota Bandung merupakan bagian dari Cekungan Bandung (Bandung Raya), kawasan metropolitan terbesar kedua di Indonesia setelah Jabodetabek. Kota Bandung berbatasan langsung dengan Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat di sisi barat dan utara, serta Kabupaten Bandung di sisi timur dan selatan.
Kota ini tercatat dalam berbagai sejarah penting yang pernah terjadi di Indonesia, salah satunya sebagai tempat berdirinya sebuah perguruan tinggi teknik pertama di Indonesia (Technische Hoogeschool te Bandoeng–TH Bandung, sekarang Institut Teknologi Bandung–ITB),[4] lokasi ajang pertempuran pada masa kemerdekaan,[5] serta pernah menjadi tempat berlangsungnya Konferensi Asia-Afrika 1955,[6] suatu pertemuan yang menyuarakan semangat anti kolonialisme, bahkan Perdana Menteri India Jawaharlal Nehru dalam pidatonya mengatakan bahwa Bandung adalah ibu kotanya Asia-Afrika.[7]
Pada tahun 1990, Kota Bandung terpilih sebagai salah satu kota paling aman di dunia berdasarkan survei majalah Time.[8]
Kota Bandung dijuluki sebagai kota kembang, karena pada zaman dahulu kota ini dinilai sangat cantik dengan banyaknya pohon dan bunga-bunga yang tumbuh di sana. Selain itu, Kota Bandung dahulunya disebut juga dengan Paris van Java karena keindahannya yang mirip seperti Kota Paris di Prancis. Banyaknya mall dan factory outlet menjadikan Kota Bandung juga dikenal sebagai kota belanja, dan saat ini berangsur-angsur Kota Bandung juga menjadi kota wisata kuliner. Pada tahun 2007, konsorsium beberapa LSM internasional menjadikan Kota Bandung sebagai pilot project kota terkreatif se-Asia Timur.[9] Saat ini Kota Bandung merupakan salah satu kota tujuan utama pariwisata dan pendidikan.
Geografi
suntingKota Bandung dikelilingi oleh pegunungan, sehingga bentuk morfologi wilayahnya bagaikan sebuah mangkuk raksasa,[10] secara geografis kota ini terletak di tengah-tengah provinsi Jawa Barat, serta berada pada ketinggian ±768 m di atas permukaan laut,[11] dengan titik tertinggi berada di sebelah utara dengan ketinggian 1.050 meter [11] di atas permukaan laut dan sebelah selatan merupakan kawasan rendah dengan ketinggian 675 meter di atas permukaan laut.[11]
Keadaan geologis dan tanah yang ada di kota Bandung dan sekitarnya terbentuk pada zaman kwartier dan mempunyai lapisan tanah alluvial hasil letusan Gunung Tangkuban Parahu.[11] Jenis material di bagian utara umumnya merupakan jenis andosol begitu juga pada kawasan dibagian tengah dan barat, sedangkan kawasan dibagian selatan serta timur terdiri atas sebaran jenis alluvial kelabu dengan bahan endapan tanah liat.[11]
Sementara iklim kota Bandung dipengaruhi oleh iklim pegunungan yang lembap dan sejuk, dengan suhu rata-rata 23,5 °C, curah hujan rata-rata 200,4mm dan jumlah hari hujan rata-rata 21,3 hari per bulan.[12]
Catatan dari Kepala Dinas Tata Ruang Kota Bandung, yakni Bambang Suhari, menyebutkan bahwa, di tahun 2022, terdapat 153 ribu m² lahan kuburan yang tersebar di setidaknya 13 TPU di Bandung.[13] 130 ribu m² di antaranya sudah terpakai sehingga tersisa 23 ribu m² sahaja.[13] Adapun dua kuburan yang masih dapat menampung layanan pemakaman baru meliputi TPU Cikadut dan TPU Nagrog.[13]
Sejarah
suntingKata Bandung berasal dari kata bendung atau bendungan karena terbendungnya sungai Citarum oleh lava Gunung Tangkuban Parahu yang lalu membentuk telaga. Legenda yang diceritakan oleh orang-orang tua di Bandung mengatakan bahwa nama Bandung diambil dari sebuah kendaraan air yang terdiri dari dua perahu yang diikat berdampingan yang disebut perahu bandung yang digunakan oleh Bupati Bandung, R.A. Wiranatakusumah II, untuk melayari Ci Tarum dalam mencari tempat kedudukan kabupaten yang baru untuk menggantikan ibu kota yang lama di Dayeuhkolot.[14]
Berdasarkan filosofi Sunda, kata Bandung juga berasal dari kalimat Nga-Bandung-an Banda Indung, yang merupakan kalimat sakral dan luhur karena mengandung nilai ajaran Sunda. Nga-Bandung-an artinya menyaksikan atau bersaksi. Banda adalah segala sesuatu yang berada di alam hidup yaitu di bumi dan atmosfer, baik makhluk hidup maupun benda mati. Sinonim dari banda adalah harta. Indung berarti Ibu atau Bumi, disebut juga sebagai Ibu Pertiwi tempat Banda berada.
Dari Bumi-lah semua dilahirkan ke alam hidup sebagai Banda. Segala sesuatu yang berada di alam hidup adalah Banda Indung, yaitu Bumi, air, tanah, api, tumbuhan, hewan, manusia dan segala isi perut bumi. Langit yang berada di luar atmosfer adalah tempat yang menyaksikan, Nu Nga-Bandung-an. Yang disebut sebagai Wasa atau Sang Hyang Wisesa, yang berkuasa di langit tanpa batas dan seluruh alam semesta termasuk Bumi. Jadi kata Bandung mempunyai nilai filosofis sebagai alam tempat segala makhluk hidup maupun benda mati yang lahir dan tinggal di Ibu Pertiwi yang keberadaanya disaksikan oleh yang Maha Kuasa.
Kota Bandung secara geografis memang terlihat dikelilingi oleh pegunungan, dan ini menunjukkan bahwa pada masa lalu kota Bandung memang merupakan sebuah telaga atau danau. Legenda Sangkuriang merupakan legenda yang menceritakan bagaimana terbentuknya danau Bandung, dan bagaimana terbentuknya Gunung Tangkuban Perahu, lalu bagaimana pula keringnya danau Bandung sehingga meninggalkan cekungan seperti sekarang ini. Air dari danau Bandung menurut legenda tersebut kering karena mengalir melalui sebuah gua yang bernama Sanghyang Tikoro.
Daerah terakhir sisa-sisa danau Bandung yang menjadi kering adalah Situ Aksan, yang pada tahun 1970-an masih merupakan danau tempat berpariwisata, tetapi saat ini sudah menjadi daerah perumahan untuk permukiman.
Kota Bandung mulai menjadi kota, sejak pemerintahan kolonial Hindia Belanda, melalui Gubernur Jenderalnya waktu itu Herman Willem Daendels, yang mengeluarkan surat keputusan tanggal 25 September 1810 tentang pendirian dan peresmian Kota Bandung sebagai Ibukota Kabupaten Bandung pengganti Krapyak.[15] Dikemudian hari peristiwa ini diabadikan sebagai hari jadi kota Bandung.
Kota Bandung secara resmi mendapat status gemeente (kota) dari Gubernur Jenderal J.B. van Heutsz pada tanggal 1 April 1906[16] dengan luas wilayah waktu itu sekitar 900 ha, dan bertambah menjadi 8.000 ha pada tahun 1949, sampai terakhir bertambah menjadi luas wilayah saat ini.[17]
Pada masa perang kemerdekaan, pada 24 Maret 1946, sebagian kota ini dibakar oleh para pejuang kemerdekaan sebagai bagian dalam strategi perang waktu itu. Peristiwa ini dikenal dengan sebutan Bandung Lautan Api dan diabadikan dalam lagu Halo-Halo Bandung. Selain itu kota ini kemudian ditinggalkan oleh sebagian penduduknya yang mengungsi ke daerah lain.
Pada tanggal 18 April 1955 di Gedung Merdeka yang dahulu bernama Concordia, Jalan Asia Afrika, sekarang,[18] berseberangan dengan Hotel Savoy Homann, diadakan untuk pertama kalinya Konferensi Asia-Afrika yang kemudian kembali KTT Asia-Afrika 2005 diadakan di kota ini pada 19 April-24 April 2005.
Pada tanggal 24 April 2015, Konferensi Asia-Afrika kembali diadakan di kota ini setelah tanggal 20 April-23 April 2015 berlangsung di Jakarta.
Cuaca
suntingData iklim Bandung, Jawa Barat, Indonesia | |||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Bulan | Jan | Feb | Mar | Apr | Mei | Jun | Jul | Agt | Sep | Okt | Nov | Des | Tahun |
Rekor tertinggi °C (°F) | 32 (90) |
31 (88) |
32 (90) |
30 (86) |
31 (88) |
30 (86) |
30 (86) |
31 (88) |
32 (90) |
34 (93) |
33 (91) |
31 (88) |
34 (93) |
Rata-rata tertinggi °C (°F) | 27.1 (80.8) |
27.3 (81.1) |
27.9 (82.2) |
28.3 (82.9) |
28.4 (83.1) |
28 (82) |
28 (82) |
28.6 (83.5) |
29.2 (84.6) |
29.2 (84.6) |
28.3 (82.9) |
27.9 (82.2) |
28.18 (82.66) |
Rata-rata harian °C (°F) | 23.3 (73.9) |
23.2 (73.8) |
23.5 (74.3) |
23.7 (74.7) |
23.7 (74.7) |
22.7 (72.9) |
22.5 (72.5) |
22.8 (73) |
23.3 (73.9) |
23.7 (74.7) |
23.5 (74.3) |
23.6 (74.5) |
23.29 (73.93) |
Rata-rata terendah °C (°F) | 19.5 (67.1) |
19.2 (66.6) |
19.2 (66.6) |
19.2 (66.6) |
19 (66) |
17.5 (63.5) |
17 (63) |
17 (63) |
17.4 (63.3) |
18.3 (64.9) |
18.8 (65.8) |
19.3 (66.7) |
18.45 (65.26) |
Rekor terendah °C (°F) | 15 (59) |
15 (59) |
15 (59) |
13 (55) |
13 (55) |
11 (52) |
11 (52) |
11 (52) |
11 (52) |
13 (55) |
12 (54) |
15 (59) |
11 (52) |
Presipitasi mm (inci) | 186 (7.32) |
192 (7.56) |
264 (10.39) |
219 (8.62) |
135 (5.31) |
66 (2.6) |
46 (1.81) |
30 (1.18) |
60 (2.36) |
129 (5.08) |
252 (9.92) |
236 (9.29) |
1.815 (71,44) |
Rata-rata hari hujan | 14 | 15 | 17 | 15 | 10 | 5 | 4 | 2 | 4 | 8 | 16 | 16 | 126 |
% kelembapan | 83 | 82 | 82 | 83 | 82 | 78 | 76 | 73 | 74 | 76 | 80 | 81 | 79.2 |
Rata-rata sinar matahari bulanan | 155 | 168 | 186 | 210 | 217 | 240 | 248 | 248 | 210 | 217 | 180 | 186 | 2.465 |
Sumber #1: Climate-Data.org (altitude: 692m)[19] | |||||||||||||
Sumber #2: BMKG[20] & Weather Atlas[21] |
Pemerintahan
suntingWali Kota
suntingDalam administrasi pemerintah daerah, kota Bandung dipimpin oleh wali kota. Sejak 2008, penduduk kota ini langsung memilih wali kota beserta wakilnya dalam pilkada, sedangkan sebelumnya dipilih oleh anggota DPRD kotanya.
Pada pemilihan umum wali kota Bandung 2018, pasangan Oded Muhammad Danial dan Yana Mulyana menjadi pemenang pada pemilu tersebut. Mereka kemudian menjabat sejak 20 September 2018, untuk periode 2018 hingga 2023. Akan tetapi, pada 10 Desember 2021, Oded meninggal dunia, sehingga posisi wali kota Bandung sementara tidak ada.[22] Selanjutnya, wakil wali kota Bandung Yana Mulyana, dilantik menjadi wali kota Bandung pada 18 April 2022.[23] Yana ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi pada 15 April 2023 atas dugaan menerima suap, sehingga posisi wali kota Bandung kembali kosong.[24]
Saat ini, penjabat wali kota Bandung dilaksanakan oleh A. Koswara, sejak 20 September 2024.[25]
Wali Kota (Penjabat) | Awal | Akhir | Wakil | |
---|---|---|---|---|
A. Koswara | 20 September 2024 | Petahana | Lowong |
Dewan Perwakilan
suntingBerikut ini adalah komposisi anggota DPRD Kota Bandung dalam empat periode terakhir.
Partai Politik | Jumlah Kursi pada Periode | ||||
---|---|---|---|---|---|
2009–2014[26] | 2014–2019[27] | 2019–2024[28] | 2024–2029[29] | ||
PKB | 0 | 1 | 2 | 5 | |
Gerindra | 3 | 7 | 8 | 7 | |
PDI-P | 7 | 12 | 7 | 7 | |
Golkar | 6 | 6 | 6 | 7 | |
NasDem | (baru) 4 | 5 | 6 | ||
PKS | 9 | 6 | 13 | 11 | |
Hanura | 0 | 6 | 0 | 0 | |
PAN | 1 | 0 | 0 | 0 | |
Demokrat | 20 | 6 | 5 | 3 | |
PSI | (baru) 3 | 4 | |||
PPP | 3 | 2 | 1 | 0 | |
PDS | 1 | ||||
Jumlah Kursi | 50 | 50 | 50 | 50 | |
Jumlah Partai | 8 | 9 | 9 | 8 |
Kecamatan
suntingKota Bandung memiliki 30 kecamatan dan 151 kelurahan. Pada tahun 2017, jumlah penduduknya mencapai 2.404.589 jiwa dengan luas wilayah 167,67 km² dan sebaran penduduk 14.341 jiwa/km².[30][31]
Daftar kecamatan dan kelurahan di Kota Bandung, adalah sebagai berikut:
Kode Kemendagri |
Kecamatan | Kodepos[32] | Jumlah Kelurahan |
Daftar Kelurahan |
---|---|---|---|---|
32.73.05 | Andir | 40181-40184 | 6 | |
32.73.10 | Astana Anyar | 40241-40243 | 6 | |
32.73.20 | Antapani | 40291 | 4 | |
32.73.24 | Arcamanik | 40293 | 4 | |
32.73.03 | Babakan Ciparay | 40221-40227 | 6 | |
32.73.21 | Bandung Kidul | 40266-40269 | 4 | |
32.73.15 | Bandung Kulon | 40211-40215 | 8 | |
32.73.09 | Bandung Wetan | 40114-40116 | 3 | |
32.73.12 | Batununggal | 40271-40275 | 8 | |
32.73.04 | Bojongloa Kaler | 40231-40233 | 5 | |
32.73.17 | Bojongloa Kidul | 40234-40239 | 6 | |
32.73.22 | Buahbatu | 40286 | 4 | |
32.73.18 | Cibeunying Kaler | 40122-40123 | 4 | |
32.73.14 | Cibeunying Kidul | 40124-40128 | 6 | |
32.73.25 | Cibiru | 40299 | 4 | |
32.73.06 | Cicendo | 40171-40175 | 6 | |
32.73.08 | Cidadap | 40141-40143 | 3 | |
32.73.29 | Cinambo | 40294 | 4 | |
32.73.02 | Coblong | 40131-40135 | 6 | |
32.73.27 | Gedebage | 40295 | 4 | |
32.73.16 | Kiaracondong | 40281-40285 | 6 | |
32.73.13 | Lengkong | 40261-40265 | 7 | |
32.73.30 | Mandalajati | 40193-40194 | 4 | |
32.73.28 | Panyileukan | 40298 | 4 | |
32.73.23 | Rancasari | 40292 | 4 | |
32.73.11 | Regol | 40251-40255 | 7 | |
32.73.07 | Sukajadi | 40161-40164 | 5 | |
32.73.01 | Sukasari | 40151-40154 | 4 | |
32.73.19 | Sumur Bandung | 40111-40113 | 4 | |
32.73.26 | Ujungberung | 40199 | 5 | |
TOTAL | 151 |
Demografi
suntingPenduduk
suntingTahun | Jumlah penduduk | |||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
1941 | 226.877 | |||||||||||
1950 | 644.475 | |||||||||||
2005 | 2.315.895 | |||||||||||
2006 | 2.340.624 | |||||||||||
2007 | 2.364.312 | |||||||||||
2008 | 2.390.120 | |||||||||||
2010 | 2.394.873 | |||||||||||
2023 | 2.555.187 | |||||||||||
Sejarah kependudukan kota Bandung Sumber:[33] |
Kota Bandung merupakan kota terpadat di Jawa Barat, di mana penduduk aslinya sekaligus mayoritas penduduk kota Bandung adalah suku Sunda, sedangkan suku Jawa merupakan penduduk minoritas terbesar di kota ini dibandingkan suku lainnya.
Pertambahan penduduk kota Bandung awalnya berkaitan erat dengan ada sarana transportasi Kereta api yang dibangun sekitar tahun 1880 yang menghubungkan kota ini dengan Jakarta (sebelumnya bernama Batavia).[16] Pada tahun 1941 tercatat sebanyak 226.877 jiwa jumlah penduduk kota ini[34] kemudian setelah peristiwa yang dikenal dengan Long March Siliwangi, penduduk kota ini kembali bertambah di mana pada tahun 1950 tercatat jumlah penduduknya sebanyak 644.475 jiwa.[35] Pada pertengahan tahun 2023, penduduk kota Bandung sebanyak 2.555.187 jiwa.[1][36]
Suku bangsa
suntingSebagai ibu kota provinsi Jawa Barat, karakteristik penduduk kota Bandung berdasarkan suku bangsa sangat beragam dan memengaruhi keberagaman adat istiadat masyarakat Kota Bandung. Berdasarkan data Sensus Penduduk Indonesia 2000, sebagian besar penduduk Kota Bandung adalah orang Sunda, diikuti oleh Jawa, kemudian Tionghoa, Batak, Minangkabau, dan suku lainnya. Berikut adalah besaran penduduk Kota Bandung berdasarkan suku bangsa pada Sensus Penduduk Indonesia tahun 2000;[37]
No | Suku | Jumlah 2000 | % |
---|---|---|---|
1 | Sunda | 1.625.373 | 76,53% |
2 | Jawa | 269.363 | 12,68% |
3 | Tionghoa | 70.173 | 3,31% |
4 | Batak | 37.465 | 1,76% |
5 | Minangkabau | 19.488 | 0,92% |
6 | Betawi | 8.987 | 0,42% |
7 | Cirebon | 2.939 | 0,14% |
8 | Banten | 615 | 0,03% |
9 | Suku lainnya | 89.486 | 4,21% |
Kota Bandung | 2.123.889 | 100% |
Agama
suntingSebagai ibu kota provinsi Jawa Barat, warga kota Bandung berasal dari beragam suku bangsa dan agama. Data dari Badan Pusat Statistik mencatat mayoritas warga kota Bandung menganut agama Islam. Adapun banyaknya penduduk kota Bandung berdasarkan agama yang dianut yakni Islam sebanyak 97,17%, kemudian diikuti oleh agama Kekristenan sebanyak 7,31% dengan rincian Protestan sebanyak 5,17% dan Katolik sebanyak 2,14%. Penduduk yang menganut agama Buddha sebanyak 0,44%, kemudian Hindu sebanyak 0,06%, dan sebagian kecil penganut kepercayaan dan Konghucu masing-masing 0,01%.[2]
No | Agama | Jumlah | % |
---|---|---|---|
1 | Islam | 2.332.429 | 92,17% |
2 | Protestan | 130.787 | 5,17% |
3 | Katolik | 54.216 | 2,14% |
4 | Buddha | 11.085 | 0,44% |
5 | Hindu | 1.620 | 0,06% |
6 | Kepercayaan | 311 | 0,01% |
7 | Konghucu | 166 | 0,01% |
Pendidikan
suntingKota Bandung merupakan salah satu kota pendidikan, presiden pertama Indonesia, Soekarno, pernah menempuh pendidikan tinggi di Institut Teknologi Bandung (ITB) yang didirikan oleh pemerintah kolonial Hindia Belanda pada masa pergantian abad ke-20. Beberapa perguruan tinggi yang ada di kota Bandung ialah Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Padjadjaran (UNPAD), Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), UIN Sunan Gunung Djati Bandung (UIN Bandung)[38] Politeknik Manufaktur Bandung (Polman Bandung), Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung (Poltekesos Bandung),[39] Politeknik Negeri Bandung (Polban), Politeknik Pos Indonesia (Poltekpos), Universitas Telkom (Tel-U), Institut Seni Budaya Indonesia Bandung (ISBI), Institut Teknologi Nasional Bandung (ITENAS), Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung (STPB), Universitas Komputer Indonesia (UNIKOM), Universitas Pasundan (UNPAS), Universitas Islam Bandung (UNISBA), Universitas Widyatama (UTAMA), Universitas Islam Nusantara (UNINUS), Universitas Kristen Maranatha (Marnat), Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial (STKS), Universitas Langlangbuana (UNLA), Sekolah Tinggi Teknologi Bandung (STTB), Universitas Sangga Buana YPKP (USB) dan lainnya.
Kota Bandung memiliki IPM tertinggi di Jawa Barat yaitu sebesar 82.50 pada tahun 2022. Apresiasi peningkatan dan pemerataan pendidikan untuk masyarakat Nusantara dilakukan diantaranya melalui program Afirmasi Pendidikan Menengah (Adem). Dalam program beasiswa ini Anak asli timor berkesempatan melanjutkan studinya untuk tahun ajaran 2015 ke jenjang setingkat sekolah menengah atas di sejumlah daerah Tatar Pasundan, Jawa Barat. Pemerintah Kota Bandung akan mendorong program pendidikan bagi para siswa asal Papua dan berencana akan meningkatkan jumlah siswa Papua yang akan bersekolah di Bandung.[40][41][42][43] Program Adem bergulir sejak 2013. Memasuki tahun ketiga atau 2015 sudah 1.304 anak Papua menimba ilmu ke tingkat SMA atau SMK di Yogyakarta, Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah, Banten dan Bali. Untuk program ADEM 2015 tercatat 505 anak Papua menempuh pendidikan SMA dan SMK di enam provinsi tersebut.[44]
Pendidikan formal | SD atau MI negeri dan swasta | SMP atau MTs negeri dan swasta | SMA negeri dan swasta | MA negeri dan swasta | SMK negeri dan swasta | Perguruan tinggi | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Jumlah satuan | 1023 | 250 | 184 | 25 | 96 | 130 | ||||||
Data sekolah di kota Bandung Sumber:[45] |
Kesehatan
suntingSebagai ibu kota provinsi Jawa Barat, kota Bandung memiliki sarana pelayanan kesehatan yang paling lengkap di provinsi ini. Sampai tahun 2007, kota Bandung telah memiliki 30 unit rumah sakit dan 70 unit puskesmas yang tersebar di kota ini,[46] di mana dari 17 unit rumah sakit tersebut diantaranya telah memiliki 4 pelayanan kesehatan dasar sedangkan selebihnya merupakan rumah sakit khusus. Pelayanan kesehatan dasar tersebut meliputi pelayanan spesialis bedah, pelayanan spesialis penyakit dalam, pelayanan spesialis anak serta pelayanan spesialis kebidanan dan kandungan.
Dari jumlah tenaga medis yang tercatat di kota Bandung dibandingkan dengan jumlah penduduk pada tahun 2007 adalah 86 orang tenaga medis untuk melayani 100.000 penduduk.
Transportasi
suntingSampai pada tahun 2004, kondisi transportasi jalan di kota Bandung masih buruk dengan tingginya tingkat kemacetan serta ruas jalan yang tidak memadai, termasuk masalah parkir dan tingginya polusi udara.[47] Permasalahan ini muncul karena beberapa faktor diantaranya pengelolaan transportasi oleh pemerintah setempat yang tidak maksimal seperti rendahnya koordinasi antara instansi yang terkait, ketidakjelasan wewenang setiap instansi, dan kurangnya sumber daya manusia, serta ditambah tidak lengkapnya peraturan pendukung.
Infrastruktur pendukung
suntingSampai tahun 2000 panjang jalan di Kota Bandung secara keseluruhan baru mencapai 4.9% dari total luas wilayahnya, meskipun seharusnya berada pada kisaran 15-20 %.[48] Pembangunan jalan baru, peningkatan kapasitas jalan dan penataan kawasan mesti menjadi perhatian bagi pemerintah kota untuk menjadikan kota ini menjadi kota terkemuka. Pada 25 Juni 2005, Jembatan Pasupati resmi dibuka,[49] untuk mengurangi kemacetan di pusat kota,[50] dan menjadi landmark baru bagi kota ini. Jembatan dengan panjangnya 2.8 km ini dibangun pada kawasan lembah serta melintasi sungai Cikapundung dan dapat menghubungkan poros barat ke timur di wilayah utara kota Bandung.
Kota Bandung berjarak sekitar 180 km dari Jakarta melalui Cianjur, Puncak dan Bogor,[48] saat ini dapat dicapai melalui Jalan Tol Cipularang (Cikampek-Purwakarta-Padalarang) yang hanya berjarak sekitar 150 km dengan waktu tempuh antara 1,5 jam sampai dengan 2 jam. Jalan tol ini merupakan pengembangan dari jalan Tol Padaleunyi (Padalarang-Cileunyi), yang sudah dibangun sebelumnya.
Angkutan kota dan angkutan antarkota
suntingUntuk transportasi di dalam kota, masyarakat Bandung biasanya menggunakan angkutan kota atau yang lebih akrab disebut angkot.[51] Selain itu, bus kota dan taksi juga menjadi alat transportasi di kota ini. Sedangkan terminal bus antarkota di kota ini dilayani oleh Terminal Leuwipanjang untuk rute ke wilayah barat dan Terminal Cicaheum untuk rute timur. Angkutan shuttle antara Bandung-Jakarta memiliki titik keberangkatannya sendiri, tetapi semua layanan shuttle juga memiliki titik keberangkatan di Terusan Pasteur, jalan menuju tol Bandung-Jakarta.
Pada 24 September 2009, Trans Metro Bandung (TMB) resmi beroperasi, meskipun sempat diprotes oleh sopir angkot setempat.[52] TMB merupakan proyek pemerintah Kota Bandung dalam memberikan layanan transportasi massal dengan harga murah, fasilitas dan kenyamanan yang terjamin serta tepat waktu ke tujuan.[53]
Selain TMB, terdapat jenama bus rintisan BRT lainnya di Kota Bandung, yaitu Trans Bandung Raya yang dioperasikan DAMRI dan Trans Metro Pasundan. Trans Bandung Raya merupakan hasil penggantian armada lama bus kota yang dioperasikan DAMRI dengan bus bantuan Kemenhub pada tahun 2016. Rute yang dilayani DAMRI/TBR kini terbatas setelah kolapsnya keuangan DAMRI Bandung pada akhir tahun 2021.[54] Sementara itu, Trans Metro Pasundan diadakan melalui program Buy The Service berjenama Teman Bus.[55] Saat ini TMP telah melayani 5 koridor, 3 diantaranya menggantikan eks rute DAMRI/TBR. Berbeda dengan TMB, DAMRI/TBR maupun Teman Bus/TMP memiliki jangkauan tidak hanya di dalam Kota Bandung, namun juga ke daerah penyangga di area Bandung Raya (contoh Soreang, Jatinagor, dan Padalarang).
Pesawat
suntingBandar Udara Internasional Husein Sastranegara di Andir melayani Kota Bandung dan Bandung Raya secara keseluruhan. Dengannya, Bandung terhubung dengan kota-kota lainnya di Indonesia yang ada di Jawa dan Sumatra hingga Sulawesi dan Bali. Sementara itu, Bandung dihubungkan dengan rute luar negeri menuju Malaysia, Singapura, Thailand, dan Brunei Darussalam.
Kapasitas Terminal Airport yang semula hanya dapat menampung 600.000 penumpang pertahun,kini dapat menampung hingga 3,4 juta penumpang pertahun yang terdiri dari terminal domestik dan terminal internasional. Sebelum terminal bandara ini dikembangkan,layanan penumpang keberangkatan maupun kedatangan domestik dan internasional dilayani dalam satu terminal. Mulai 29 Oktober 2023, seluruh penerbangan komersial berbasis pesawat jet sudah dipindahkan layanannya ke Bandar Udara Internasional Kertajati di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat meskipun layanan di Bandar Udara Husein Sastranegara hanya melayani penerbangan komersial berbasis pesawat baling-baling.[56]
Kereta api
suntingKota Bandung juga mempunyai dua stasiun kereta api utama, yakni Stasiun Bandung dan Stasiun Kiaracondong. Selain kereta api lokal, Stasiun Bandung dipergunakan sebagai stasiun ujung kereta api antarkota kelas eksekutif dan campuran, sementara kereta api antarkota kelas ekonomi dilayani di Stasiun Kiaracondong. Selain kedua stasiun tersebut, terdapat lima stasiun KA lain, seperti Gedebage (selain angkutan peti kemas kini melayani pelanggan kereta Lokal/Commuter per tanggal 1 Juni 2023), Cimindi, Andir, Ciroyom dan Cikudapateuh.[57]
Terdapat dua kereta Commuter Line yang melayani Kota Bandung, yakni Commuter Line Bandung Raya dan Garut. Commuter Line Bandung Raya dipergunakan untuk transportasi lintas Purwakarta, Padalarang, dan Cicalengka. Sementara itu, Commuter Line Garut melayani penumpang dari Purwakarta hingga Garut. Selain kereta api lokal, terdapat beberapa kereta api antarkota menuju berbagai kota di Pulau Jawa yang melayani penumpang di Bandung yang melalui jalur selatan Jawa dan kereta cepat Whoosh yang dapat dilalui melalui kereta api pengumpan meskipun stasiun kereta cepat menuju pusat kota Bandung adalah Stasiun Padalarang di Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.
Berikut beberapa tujuan kereta (Lokal) Commuter Line di Bandung:
Adapun stasiun yang ada di Kota Bandung, yaitu:
Stasiun KA Utama | Stasiun KA Lokal | Stasiun Non-Aktif |
---|---|---|
Sistem Penyewaan Sepeda Publik (BOSEH)
suntingKota Bandung memiliki sistem penyewaan sepeda di area publik (bike sharing) bernama BOSEH yang diresmikan sejak bulan Juli 2017 era kepemimpinan Ridwan Kamil saat menjabat sebagai Wali kota Bandung (dasar hukum : Peraturan Wali Kota Bandung Nomor. 1120 Tahun 2017 tentang Pengoperasian Dan Tarif Sewa Sepeda Bike Sharing). Layanan ini dikelola oleh Dinas Perhubungan Kota Bandung . BOSEH direalisasikan sebagai upaya untuk mewujudkan Kota Bandung sebagai kota ramah pesepeda dan membentuk budaya baru masyarakat untuk berwisata sepeda di Kota Bandung. Tarif yang berlaku saat ini adalah : Rp.1000, - (untuk 1 Jam pertama) & Rp. 2000,- (Jam berikutnya)
Kereta cepat Whoosh
suntingKereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB), telah dibangun untuk menghubungkan Kota Jakarta dan Bandung. Meskipun tidak terdapat stasiun KCJB di wilayah Kota Bandung, tetapi KCIC bekerja sama dengan KAI untuk menyediakan kereta api pengumpan. Kereta api penumpang tersebut melayani Stasiun Padalarang, sebagai penghubung kereta cepat, dan Stasiun Bandung.[58]
Pelayanan publik
suntingPada tahun 2008, pemerintah merencanakan pembangunan Pusat Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) di Gedebage,[59] namun sempat diprotes warga setempat. Dan baru pada tahun 2010 wacana pembangunan PLTSa ini kembali digulirkan, di mana tendernya akan dilakukan pada November 2010 dan proyek ini akan dimulai pada awal 2011 dan diperkirakan selesai pada akhir 2012.[60]
Sementara untuk melayani kebutuhan akan air bersih, pemerintah kota melalui PDAM kota Bandung saat ini baru mampu memasok air untuk 66 % dari total jumlah penduduknya.[61] Hal ini terjadi karena semakin berkurangnya debit air baku, baik sumber air dalam tanah maupun mata air. Sementara itu penggunaan sumber air dalam tanah di kota ini sudah memainkan penting dalam pemenuhan kebutuhan air minum sejak dimulai pembangunan kota ini di akhir abad ke-19, namun seiring dengan perkembangan kota terutama berkembangnya industri serta ditambah kurangnya regulasi dalam konservasi sumber air sehingga menjadikan masalah air minum semakin rumit dan perlu penangganan khusus.[62]
Saat ini sebagian besar sumur artesis milik PDAM, tidak lagi berfungsi termasuk andalan utama pasokan air baku dari Sungai Cisangkuy yang berasal dari Sungai Cilaki melalui Situ Cipanunjang dan Situ Cileunca.[63] Selain itu pendistribusian air pada masyarakat kadang kala dilakukan secara bergilir dan juga air yang didistribusikan kotor dan keruh pada jam-jam tertentu.[64]
Perekonomian
suntingPada awalnya kota Bandung sekitarnya secara tradisional merupakan kawasan pertanian, namun seiring dengan laju urbanisasi menjadikan lahan pertanian menjadi kawasan perumahan serta kemudian berkembang menjadi kawasan industri dan bisnis, sesuai dengan transformasi ekonomi kota umumnya. Sektor perdagangan dan jasa saat ini memainkan peranan penting akan pertumbuhan ekonomi kota ini disamping terus berkembangnya sektor industri. Berdasarkan Survei Sosial Ekonomi Daerah (Suseda) 2006, 35.92 % dari total angkatan kerja penduduk kota ini terserap pada sektor perdagangan, 28.16 % pada sektor jasa dan 15.92 % pada sektor industri. Sedangkan sektor pertanian hanya menyerap 0.82 %, sementara sisa 19.18 % pada sektor angkutan, bangunan, keuangan dan lainnnya.[65]
Pada triwulan I 2010, kota Bandung dan sebagian besar kota lain di Jawa Barat mengalami kenaikan laju inflasi tahunan dibandingkan dengan triwulan sebelumnya.[66] Sebagai faktor pendorong inflasi dapat dipengaruhi oleh kebijakan moneter, yang berupa interaksi permintaan-penawaran serta ekspektasi inflasi masyarakat. Walaupun secara keseluruhan laju inflasi pada kota Bandung masih relatif terkendali. Hal ini terutama disebabkan oleh deflasi pada kelompok sandang, yaitu penurunan harga emas perhiasan. Sebaliknya, inflasi Kota Bandung mengalami tekanan yang berasal dari kelompok transportasi, yang dipicu oleh kenaikan harga BBM non subsidi yang dipengaruhi oleh harga minyak bumi di pasar internasional.
Sementara itu yang menjadi Pendapatan Asli Daerah (PAD) kota Bandung masih didominasi dari penerimaan hasil pajak daerah dan retribusi daerah, sedangkan dari hasil perusahaan milik daerah atau hasil pengelolaan kekayaan daerah masih belum sesuai dengan realisasi.
Kelompok | Triwulan II 2009 | Triwulan III 2009 | Triwulan IV 2009 | Triwulan I 2010 | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Bahan makanan | 5.30 | 4.35 | 4.02 | 3.96 | ||||||||
Makanan jadi | 5.93 | 6.21 | 5.85 | 5.39 | ||||||||
Perumahan | 2.62 | 0.11 | 1.74 | 1.97 | ||||||||
Sandang | 3.80 | 3.77 | 5.09 | -1.74 | ||||||||
Kesehatan | 5.52 | 5.40 | 5.32 | 2.20 | ||||||||
Pendidikan | 6.88 | 7.55 | 3.31 | 3.71 | ||||||||
Transporstasi | -9.11 | -8.64 | -5.98 | 1.09 | ||||||||
Total | 2.17 | 1.53 | 2.11 | 2.86 | ||||||||
Inflasi tahunan kota Bandung Sumber:[66] |
Pariwisata dan budaya
suntingSejak dibukanya Jalan Tol Cipularang, kota Bandung telah menjadi tujuan utama dalam menikmati liburan akhir pekan terutama dari masyarakat yang berasal dari Jakarta sekitarnya. Selain menjadi kota wisata belanja, kota Bandung juga dikenal dengan sejumlah besar bangunan lama berarsitektur peninggalan Belanda.
Diantaranya Gedung Sate sekarang berfungsi sebagai kantor pemerintah provinsi Jawa Barat, Gedung Pakuan yang sekarang menjadi tempat tinggal resmi gubernur provinsi Jawa Barat, Gedung Dwi Warna atau Indische Pensioenfonds sekarang digunakan oleh Kementerian Keuangan Republik Indonesia untuk Kantor Wilayah XII Ditjen Pembendaharaan Bandung,[67] Villa Isola sekarang digunakan Universitas Pendidikan Indonesia, Bangunan selatan Stasiun Bandung, dan Gedung Kantor Pos Besar Kota Bandung.
Kota Bandung juga memiliki beberapa ruang publik seni seperti museum, gedung pertunjukan dan galeri diantaranya Gedung Merdeka, tempat berlangsungnya Konferensi Tingkat Tinggi Asia-Afrika pada tahun 1955,[68] Museum Sri Baduga, yang didirikan pada tahun 1974 dengan menggunakan bangunan lama bekas Kawedanan Tegallega,[69] Museum Geologi Bandung, Museum Wangsit Mandala Siliwangi, Museum Barli, Museum Kota Bandung, Gedung Yayasan Pusat Kebudayaan, Gedung Indonesia Menggugat dahulunya menjadi tempat Ir. Soekarno menyampaikan pledoinya yang fenomenal (Indonesia Menggugat) pada masa penjajahan Belanda, Taman Budaya Jawa Barat (TBJB) dan Rumentang Siang.
Kota ini memiliki beberapa kawasan yang menjadi taman kota, selain berfungsi sebagai paru-paru kota juga menjadi tempat rekreasi bagi masyarakat di kota ini. Kebun Binatang Bandung merupakan salah satu kawasan wisata yang sangat diminati oleh masyarakat terutama pada saat hari minggu maupun libur sekolah, kebun binatang ini diresmikan pada tahun 1933 oleh pemerintah kolonial Hindia Belanda dan sekarang dikelola oleh Yayasan Margasatwa Tamansari.[70]
Selain itu beberapa kawasan wisata lain termasuk pusat perbelanjaan maupun factory outlet juga tersebar di kota ini diantaranya, di kawasan Jalan Braga, kawasan Cihampelas, Cibaduyut dengan pengrajin sepatunya dan Cigondewah dengan pedagang tekstilnya. Puluhan pusat perbelanjaan sudah tersebar di kota Bandung, beberapa di antaranya Istana Plaza Bandung, Bandung Indah Plaza, Paris Van Java Mall, Cihampelas Walk, Trans Studio Mall, Bandung Trade Center, Plaza Parahyangan, Balubur Town Square, dan Metro Trade Centre. Terdapat juga pusat rekreasi modern dengan berbagai wahana seperti Trans Studio Resort Bandung, Trans Studio Bandung, yang terletak pada lokasi yang sama dengan Trans Shopping Mall Group. Sementara beberapa kawasan pasar tradisional yang cukup terkenal di kota ini diantaranya Pasar Baru, Pasar Gedebage dan Pasar Andir. Potensi kuliner khususnya tutug oncom, serabi, pepes, dan colenak juga terus berkembang di kota ini.[71] Selain itu Cireng juga telah menjadi sajian makanan khas Bandung, sementara Peuyeum sejenis tapai yang dibuat dari singkong yang difermentasi, secara luas juga dikenal oleh masyarakat di pulau Jawa.
Kota Bandung dikenal juga dengan kota yang penuh dengan kenangan sejarah perjuangan rakyat Indonesia pada umumnya, beberapa monumen telah didirikan dalam memperingati beberapa peristiwa sejarah tersebut, diantaranya Monumen Perjuangan Jawa Barat, Monumen Bandung Lautan Api, Monumen Penjara Banceuy, Monumen Kereta Api dan Taman Makam Pahlawan Cikutra.
Dalam menggerakan kepariwisataan penghargaan pariwisata yang secara konsisten dilaksanakan diantaranya adalah Sapta Pesona Kota Bandung[72] dan Bandung Awards.[73] Disamping itu, kepariwisataan kota Bandung tidak dapat dipisahkan dengan pemerintah tetangganya yang tergabung di dalam kawasan Metropolitan Bandung Raya, dalam meperkuat pariwisata di kawasan ini para stakeholder pariwisata bersepakat membangun pariwisata di kawasan ini yang mengacu kepada Deklarasi Pariwisata Bandung Raya[74] yang dimotori oleh Indonesian Tourism Journalist Association (ITJA).
Deklarasi Pariwisata Bandung Raya bukan hanya sekadar perjanjian, tetapi juga merupakan komitmen bersama untuk mengembangkan potensi pariwisata di seluruh kawasan. Dengan bekerja sama, para pihak yang terlibat berharap dapat menciptakan paket wisata yang lebih menarik dan komprehensif, mempromosikan daya tarik wisata yang beragam, serta meningkatkan infrastruktur dan layanan pendukung bagi para wisatawan.[75]
Angklung merupakan salah satu alat musik tradisional masyarakat Sunda di kota ini dan Jawa Barat pada umumnya, alat musik ini terbuat dari bahan bambu.
Olahraga
suntingMasyarakat kota Bandung dan sekitarnya merupakan penggemar fanatik Persib Bandung atau dikenal dengan istilah bobotoh, Persib Bandung yaitu sebuah klub sepak bola yang bermain di kompetisi Liga 1 Indonesia yang berdiri sejak tahun 1919,[76] klub ini menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Lihat pula
suntingCatatan
sunting- ^ Jakarta bukan sebuah kota, melainkan sebuah daerah administrasi khusus setingkat provinsi dengan 5 kota administrasi dan 1 kabupaten.
- ^ Jakarta bukan sebuah kota, melainkan sebuah daerah administrasi khusus setingkat provinsi dengan 5 kota administrasi dan 1 kabupaten.
- ^ Kota Bekasi, Bogor, serta Depok merupakan kota penyangga dari Jabodetabek dimana DKI Jakarta merupakan kota inti meskipun didefinisikan sebagai daerah khusus setingkat provinsi otonom dan Kota Cimahi merupakan kota penyangga dari Cekungan Bandung dimana Kota Bandung bertindak sebagai kota inti dari wilayah metropolitan tersebut
Referensi
sunting- ^ a b c "Visualisasi Data Kependudukan - Kementerian Dalam Negeri 2023" (visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-05. Diakses tanggal 23 Maret 2024.
- ^ a b c "Administrasi Penduduk Menurut Kecamatan dan Agama Kota Bandung 2021". Bandung: Badan Pusat Statistik Kota Bandung. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-19. Diakses tanggal 31 Oktober 2021.
- ^ "Indeks Pembangunan Manusia (Umur Harapan Hidup Hasil Long Form SP2020) 2021-2023". www.jabar.bps.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2024-03-23. Diakses tanggal 23 Maret 2024.
- ^ Yat, H.Y., (1973), Development of higher education in Southeast Asia: problems and issues, Regional Institute of Higher Education and Development.
- ^ Toer, K.S., Kamil, E., (1999), Kronik revolusi Indonesia, Vol. 1, Kepustakaan Populer Gramedia, ISBN 978-979-9023-27-8.
- ^ Plummer, B.G., (2003), Window on freedom: race, civil rights, and foreign affairs, 1945-1988, UNC Press, ISBN 978-0-8078-5428-0.
- ^ See, S.T., Acharya, A., (2009), Bandung Revisited: The Legacy of the 1955 Asian-African Conference for International Order, NUS Press, ISBN 978-9971-69-393-0.
- ^ Rafael V. L., Mrázek R., (1990), Figures of criminality in Indonesia, the Philippines, and colonial Vietnam, SEAP Publications, ISBN 978-0-87727-724-8.
- ^ Suherman, S.A., (2009), Made in Bandung, DAR! Mizan, ISBN 978-979-752-872-0.
- ^ Suganda, Her (2007). Jendela Bandung: pengalaman bersama Kompas. Jakarta Barat: Kompas. ISBN 9789797093358.
- ^ a b c d e Bandung, Website Resmi Kota. "Website Resmi Kota Bandung - Tentang Kota Bandung". www.bandung.go.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-14. Diakses tanggal 2023-02-14.
- ^ https://web.archive.org/web/20050405205114/http://www.bandung.go.id/ Iklim dan Wilayah (diakses pada 14 Juli 2010)
- ^ a b c Yudatama, Satria (31 Oktober 2022). "Tersisa Lahan 2,2 Ha, Pemkot Buka TPU Baru di Cibiru". Kota Bandung: Pikiran Rakyat. hlm. 2.
- ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-19. Diakses tanggal 2022-05-26.
- ^ Hevi Abu Fauzan. "Sejarah Singkat Lahirnya Kota Bandung". www.sejarahbandung.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-10-24. Diakses tanggal 2022-10-24.
- ^ a b Edi Suhardi Ekajati, Sobana Hardjasaputra, Ietje Mardiana, (1985), Sejarah Kota Bandung, 1945-1979, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Sejarah dan Nilai Tradisional, Proyek Inventarisasi dan Dokumentasi Sejarah Nasional.
- ^ https://web.archive.org/web/20100727174357/http://www.ar.itb.ac.id/ Bandung Colonial City Revisited (diakses pada 14 Juli 2010)
- ^ Hevi Abu Fauzan (1 November 2022). "Penamaan Jalan Asia Afrika Bandung". SejarahBandung.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-19. Diakses tanggal 1 November 2022.
- ^ "Bandung - Climate graph, Temperature graph, Climate table". Climate-Data.org. Diakses tanggal 2015-11-04.
- ^ "Buku Peta Rata-Rata Curah Hujan Dan Hari Hujan Periode 1991-2020 Indonesia" (PDF). BMKG. hlm. 74 & 138. Diakses tanggal 25 September 2024.
- ^ "Bandung, Indonesia - Monthly weather forecast and Climate data". Weather Atlas. Diakses tanggal 25 July 2020.
- ^ "Wali Kota Bandung Oded M. Danial Meninggal Dunia". CNN Indonesia. Bandung. 2021-12-10. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-04. Diakses tanggal 2023-04-30.
- ^ "Dilantik Ridwan Kamil, Yana Mulyana Resmi Jabat Wali Kota Bandung". Detik.com. Jakarta. 2022-04-18. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-02. Diakses tanggal 2023-04-30.
- ^ Dwi Sulistyo, Prayogi (2022-04-15). "Diduga Terima Suap, KPK Tangkap Wali Kota Bandung Yana Mulyana". Kompas.id. Jakarta. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-06. Diakses tanggal 2023-04-30.
- ^ "Resmi! A. Koswara Dilantik Jadi Penjabat Wali Kota Bandung". Pemkot Bandung. Bandung. 2024-09-20. Diakses tanggal 2024-09-23.
- ^ "Daftar Anggota DPRD Kota Bandung periode 2009-2014". Diakses tanggal 11-08-2019.
- ^ "Pelantikan Anggota DPRD Kota Bandung Masa Jabatan 2014-2019". DPRD Kota Bandung. Diakses tanggal 11-08-2019.
- ^ Annisa Nursalsabillah (22-07-2019). "Ini 50 Nama Anggota DPRD Kota Bandung Terpilih Periode 2019-2024". detikcom. Diakses tanggal 11-08-2019.
- ^ Anindyadevi Aurellia (07-03-2024). "Daftar Hasil Perolehan Kursi di DPRD Kota Bandung, PKS Mendominasi". detikcom. Diakses tanggal 2024-03-08.
- ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 29 Desember 2018. Diakses tanggal 3 Oktober 2019.
- ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 72 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Permendagri nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 25 Oktober 2019. Diakses tanggal 15 Januari 2020.
- ^ Kode Pos Kota Bandung
- ^ jabar.bps.go.id Jumlah Penduduk Kota Bandung
- ^ Oey E., (2001), Java, Tuttle Publishing, ISBN 962-593-244-5
- ^ Sariyun, Y., Martodirdjo, H.S., (1993), Pembinaan disiplin di lingkungan masyarakat kota di Jawa Barat, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jenderal Kebudayaan, Direktorat Sejarah dan Nilai Tradisional.
- ^ "Kota Bandung Dalam Angka 2020". 2020-04-27. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-19. Diakses tanggal 1 November 2020.
- ^ "Karakteristik Penduduk Jawa Barat Hasil Sensus Penduduk 2000" (pdf). www.jabar.bps.go.id. 1 November 2001. hlm. 72. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-19. Diakses tanggal 10 Mei 2022.
- ^ "Sejarah | Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung". uinsgd.ac.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 September 2020. Diakses tanggal 25 November 2020.
- ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-09-24. Diakses tanggal 2021-11-17.
- ^ Ramdhani, Dendi (Jumat, 14 Agustus 2015 19:30 WIB). Damanik, Caroline, ed. "Ridwan Kamil: Bandung Punya Hubungan Batin dengan Papua". Kompas.com. Regional.kompas.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-09-26. Diakses tanggal Jumat, 15 Agustus 2015 19:30 WIB.
- ^ Ajijah (Jum'at, 14 Agustus 2015, 20:55 WIB). Newswire, ed. "Siswa Papua Lanjutkan Sekolah di Bandung Tanpa Biaya". Bisnis.com. Bandung.bisnis.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-19. Diakses tanggal 15 Agustus 2015.
- ^ "Wali Kota Bandung akan Menjadi Wali Murid 70 Siswa asal Papua". Infobandung.co.id. 14 Agustus 2015. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-05-20. Diakses tanggal 15 Agustus 2015.
- ^ Nasri (2 Januari 2015). "Forum Kepala Sekolah Program ADEM Bandung-Cimahi Gelar Kegiatan Penguatan Motivasi". Suarapapua. suarapapua.org. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-01-15. Diakses tanggal 15 Agustus 2015.
- ^ Gandapurnama, Baban (Jumat 14 Aug 2015, 13:28 WIB). "96 Anak Papua Melanjutkan Sekolah di Jabar Lewat Program Adem". detikcom. detikNews. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-01-20. Diakses tanggal 15 Agustus 2015.
- ^ nisn.jardiknas.org Data Siswa
- ^ https://web.archive.org/web/20100720022207/http://www.depkes.go.id/ Profil kesehatan kota Bandung (diakses pada 15 Juli 2010)
- ^ Sihombing, J., (2004), Identifikasi faktor-faktor yang berpengaruh terhadap rendahnya kinerja pelaksanaan administratif Badan Koordinasi Transportasi Jalan (Bakortrans Jalan) kota Bandung, Skripsi, Departemen Teknik Planologi, ITB.
- ^ a b Kartajaya, Hermawan, (2005), Attracting tourists, traders, investors: strategi memasarkan daerah pada era otonomi, Gramedia Pustaka Utama, ISBN 978-979-22-1284-6.
- ^ diskimrum.jabarprov.go.id Jalan Layang Pasupati Belum Atasi Kemacetan (diakses pada 22 Juli 2010)
- ^ pustaka.pu.go.id Jembatan Layang Pasopati (diakses pada 22 Juli 2010)
- ^ Berkmoes, R.V., (2010), Lonely Planet Indonesia, Lonely Planet, ISBN 978-1-74104-830-8
- ^ metrotvnews.com Trans Metro Bandung Dioperasikan (diakses pada 22 Juli 2010)
- ^ Polisi Kawal Operasi Perdana Trans Metro Bandung (diakses pada 22 Juli 2010)
- ^ Maulana, Yudha; Putra, Wisma. "DAMRI Bandung Berhenti Beroperasi Mulai Besok!". detikcom. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-04-15. Diakses tanggal 2022-04-15.
- ^ Nugrahadi, Arif (2021-12-28). Maulana, Aditya, ed. "Trans Metro Pasundan Resmi Beroperasi, Simak Rute dan Jadwalnya". Kompas.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-04-22. Diakses tanggal 2022-04-15.
- ^ Melani, Augustina (29 Oktober 2023). "Bandara Kertajati Beroperasi Penuh Hari Ini 29 Oktober 2023, Pemprov Jabar Pastikan Persiapan 100%". Liputan 6. Jakarta: Surya Citra Media. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-11-04. Diakses tanggal 2023-10-30.
- ^ Bagaskara, Bima. "7 Stasiun Kereta Paling Beken di Bandung Raya". Detik. Bandung: Trans Media. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-01. Diakses tanggal 2022-06-01.
- ^ Santia, Tira (2021-12-10). "KA Feeder Kereta Cepat Jakarta Bandung Berangkat Setiap 20 Menit". Liputan6.com. Jakarta: Surya Citra Media. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-01. Diakses tanggal 2022-06-01.
- ^ https://web.archive.org/web/20120922075639/http://www.antaranews.com/ Menristek Canangkan Pembangunan PLTSa Gedebage (diakses pada 15 Juli 2010)
- ^ https://web.archive.org/web/20090123014102/http://apeksi.or.id/ PLTSa Gedebage Baru Selesai 2012 (diakses pada 15 Juli 2010)
- ^ https://web.archive.org/web/20100718154827/http://www.pambdg.co.id/ Cakupan Layanan (diakses pada 15 Juli 2010)
- ^ Chilton J., (1999), Groundwater in the Urban Environment: Selected city profiles, Taylor & Francis, ISBN 978-90-5410-924-2.
- ^ https://web.archive.org/web/20050405205114/http://www.bandung.go.id/ PDAM Kota Bandung Upayakan Pelestarian Kawasan Sumber Air Baku (diakses pada 15 Juli 2010)
- ^ https://web.archive.org/web/20230305185208/https://www.pikiran-rakyat.com/ PDAM Kota Bandung Terkendala Mata Air (diakses pada 15 Juli 2010)
- ^ jabar.bps.go.id Tenaga Kerja (diakses pada 16 Juli 2010)
- ^ a b https://web.archive.org/web/20201211103511/https://www.bi.go.id/ Kajian Ekonomi Regional Provinsi Jawa Barat Triwulan I-2010 (diakses pada 16 Juli 2010)
- ^ https://web.archive.org/web/20100811020400/http://www.perbendaharaan.go.id/ Kanwil XII Ditjen PBN Bandung (diakses pada 16 Juli 2010)
- ^ https://web.archive.org/web/20100209005559/http://www.asianafrican-museum.org/ Gedung Merdeka (The Venue of the Asian African Conference) (diakses pada 16 Juli 2010)
- ^ https://web.archive.org/web/20100316223549/http://www.museum-indonesia.net/ Museum Sri Baduga (diakses pada 20 Juli 2010)
- ^ https://web.archive.org/web/20070118184644/http://www.bandungtourism.com/ Yayasan Margasatwa Tamansari (Jubileumpark), Museum & Pendidikan (diakses pada 20 Juli 2010)
- ^ https://web.archive.org/web/20230305185213/https://www.klik-galamedia.com/ Week-end Frestival Kembangkan Potensi Kuliner Kota Bandung (diakses pada 20 Juli 2010)
- ^ sysadmin (2016-08-13). "Anugerah Pesona Pariwisata Bandung Sapta Pesona Jiwa dan Ruh Kepariwisataan Indonesia". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-11-18. Diakses tanggal 2017-02-14.
- ^ Fatimah, Siti. "Bandung Awards Bertekad Majukan Pariwisata di Kawasan Bandung". Tribunnews.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-02-13. Diakses tanggal 2017-02-14.
- ^ "Deklarasi Bersama Tingkatkan Kualitas Kepariwisataan Bandung Raya". www.faktabandungraya.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-02-15. Diakses tanggal 2017-02-14.
- ^ "Aktivitas Wisata Menarik di Bandung | Suara Soppeng". Suara Soppeng. 2023-08-10. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-09-16. Diakses tanggal 2023-08-10.
- ^ "Sejarah Lengkap PERSIB Bandung". www.persibhistory.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2020-08-09. Diakses tanggal 2021-02-25.
Pranala luar
sunting- (Indonesia) Situs web resmi Pemerintah Kota Bandung
- (Indonesia) Situs web resmi Dinas Pariwisata Kota BandungDiarsipkan 2021-03-04 di Wayback Machine.
- (Indonesia) Informasi Jadwal Kereta Api di Stasiun Bandung Diarsipkan 2014-10-10 di Wayback Machine.
- (Indonesia) Informasi rute angkot di Kota Bandung Diarsipkan 2014-02-02 di Wayback Machine.
Kota | Provinsi | Populasi | Kota | Provinsi | Populasi | |||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
1 | Jakarta | Daerah Khusus Ibukota Jakarta | 11.135.191 | Kota Bandung |
7 | Makassar | Sulawesi Selatan | 1.477.861 | ||
2 | Surabaya | Jawa Timur | 3.017.382 | 8 | Batam | Kepulauan Riau | 1.294.548 | |||
3 | Bandung | Jawa Barat | 2.579.837 | 9 | Pekanbaru | Riau | 1.138.530 | |||
4 | Medan | Sumatera Utara | 2.539.829 | 10 | Bandar Lampung | Lampung | 1.073.451 | |||
5 | Palembang | Sumatera Selatan | 1.781.672 | 11 | Padang | Sumatera Barat | 939.851 | |||
6 | Semarang | Jawa Tengah | 1.699.585 | 12 | Malang | Jawa Timur | 885.271 | |||
Sumber: Data Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (per 30 Juni 2024). Catatan: Tidak termasuk kota satelit. |